Wednesday 18 May 2016

Manfaat telur bebek untuk kesehatan, kecantikan dan pakan ikan lele

Manfaat telur bebek | Telur bebek merupakan makanan/bahan pangan yang kaya akan manfaat dan sering kali dijadikan alternatif oleh masyarakat untuk menggantikan peran susu ataupun daging untuk memenuhi kebutuhan protein serta zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh di setiap harinya, karena telur mempunyai harga yang relatif lebih murah dibandingkan dengan kedua bahan pangan tersebut.


Selain protein, telur bebek juga memiliki banyak kandungan gizi/nutrisi lain yang dibutuhkan oleh tubuh, menurut para ahli gizi bahwa 100 gram telur bebek mengandung energi 189 kkal, protein 13 gram, lemak 14,3 gram, karbohidart 0,8 gram, kalsium 56 gram, fosfor, 175 mg, zat besi 3 mg, vitamin A 1230 IU, vitamin B1 0,18 mg, dan vitamin C 0 mg.

Berbicara manfaat telur bebek pasti yang terpikirkan oleh kebanyakan orang adalah sebagai obat kuat disaat berhubungan dengan istri tercinta, perlu anda ketahui bahwa manfaat telur bebek tidak hanya sekedar itu saja namun masih mempunyai banyak manfaat, baik untuk kesehatan maupun kecantikan tubuh kita ataupun untuk pakan ikan lele.

Manfaat telur bebek untuk kesehatan tubuh




1. Untuk kesehatan mata

Seperti yang telah dijelaskan diatas bahwa setiap 100 gram telur bebek mengandung Vitamin A yang cukup tinggi yaitu sekitar 1230 IU vitamin A, sedangkan dalam sehari tubuh kita membutuhkan asupan vitamin A kurang lebih 5000 International Unit (IU). Dan seperti yang kita ketahui juga bahwa vitamin A bagus untuk kesehatan mata, membantu daya penglihatan mata, dan mempertahankan kesehatan kulit dan rambut.

Bayangkan saja jika setiap hari kebutuhan vitamin A dalam tubuh kita tidak tercukupi maka penyakit aka mudah menyerang, jenis penyakit yang disebabkan karena selalu kekurangan vitamin A antara lain rabun senja, katarak, hyperkeratosis (benjolan putih pada folikel rambut), dan keratomalacia (Perusakan Kornea mata).

Oleh karena itu manfaat telur bebek untuk kesehatan tubuh kita sangat baik terutama untuk kesehatan mata, meskipun kandungan vitamin A pada telur bbek tersebut belum bisa mencukupi kebutuhan harian kita bisa memadukanya denga makan buah dan sayuran. Buah dan sayuran yang banyak mengandung vitamin A antara lain buah yang berwarna Merah dan Kuning seperti wortel, Cabe Merah, Pisang, Pepaya, dan Sayuran yang berwarna hijau.

2.Untuk kesehatan tulang dan gigi

Manfaat telur bebek yang kudua adalah menyehatkan tulang dan gigi karena telur bebek mengandung banyak kalsium yang dibutuhkan oleh tubuh. Selain susu, telur bebek juga bisa kita jadikan makanan alternatif pengganti sebagai sumber kalsium. Oleh karena itu supaya gigi dan tulang kita tetap sehat maka selalu konsumsilah makanan yang mengandung banyak kalsium, dan salah satunya adalah telur bebek.

3. Meningkatkan sistem imun tubuh
Apa itu sistem imun? Sistem imun adalah sistem pertahanan manusia sebagai perlindungan terhadap infeksi dari serangan mikro organisme jahat. Telur bebek dipercaya bermanfaat untuk meningkatkan sistem imun tubuh kita, karena mempunyai kandungan gizi yang lengkap seperti yang telah dijelaskan diatas.

4. Meningkatkan kecerdasan otak
Apa benar telur bebek bermanfaat untuk meningkatkan kecerdasan otak?? Benar tidak benar yang jelas telur bebek mengandung vitamin B1. Seperti yang kita ketahui bahwa vitamin B1 dapat membantu menjaga fungsi otak serta meningkatkan memori dan konsentrasi disaat belajar. Selain itu vitamin B1 juga berperan mengurangi stress dan memperkuat syaraf.

5. Sebagai sumber energi dan stamina
Manfaat telur bebek yang kelima adalah sebagai sumber energi, kandungan protein dan karbohidrat yang terdapat pada telur bebek dapat membantu untuk memulihkan energi setelah beraktifitas berat, selain itu protein yang terdapat pada telur bebek dapat membantu pembetukan dan perbaikan sel dan jaringan, sebagai sintesis hormon,enzim, dan sebagai sumber zat antibodi.

Dalam sehari tubuh membutuhkan jumlah protein yang berbeda-beda, karena kebutuhan protein itu jumlahnya ditentukan oleh banyak faktor, dari faktor usia, berat badan, maupun banyaknya aktifitas kita dihari itu. Jadi jumlah protein yang dibutuhkan oleh tubuh dalam sehari itu tidak ada patokannya, karena seperti yang telah dijelaskan diatas bahwa kebutuhan protein setiap orang tergantung dari usia, berat badan, dan banyaknya aktifitas yang di lakukan. Namun untuk memudahkan kita mengetahui berapa jumlah protein yang dibutuhkan oleh tubuh disetiap harinya bisa menggunakan rumus seperi gambar dibawah:


manfaat telur bebek


6. Sebagai obat kuat untuk pria dewasa

Percayakah anda bahwa telur bebek dapat digunakan sebagai obat kuat untuk pria dewasa?? Jika yang mengatakan anak SD mungkin anda tidak percaya, namun apabila yang mengatakan kalimat tersebut adalah doktor Dr. Bambang Sukamto, DMSH dari On clinic, Jakarta apa yang akan anda katakan?.

manfaat telur bebek



Menurut doktor bambang bahwa telur bebek banyak mengandung lemak dan protein, sehingga dapat membantu pertumbuhan sperma dan hormon testosteron, dan tentu menjadi bagus guna meningkatkan vitalitas pria dewasa.Selain itu secara medis telur bebek bermanfaat untuk menyembuhan lemah syahwat dengan cara mengonsumsinya dua butir sehari, dan lebih baik lagi bila dicampur dengan madu. Selain itu Dr. Bambang Sukamto juga berkata bila gairah sudah kembali normal maka sebaiknya konsumsi telur bebek cukup satu butir sehari atau empat butir dalam satu minggu saja. Dan sebaiknya, pilihlah telur bebek yang masih alami atau belum terkontaminasi oleh zat kimia yang terdapat pada pakan buatan pabrik.

Manfaat telur bebek untuk kecantikan

 

manfaat telur bebek untuk kecantikan



Apa yang terlintas dipikiran anda bila mendengar kata cantik? Apakah penampilan dengan berbusana mahal? Apakah mempunyai rambut panjang dan hitam? Apakah bodi tubuh yang langsing? atau apakah paras wajah yang putih bersih dan bersinar?

Ada banyak hal yang harus dilakukan oleh seorang wanita agar bisa mendapatkan kecantikan kulit wajah supaya bisa seperti yang diharapkan meskipun harus mengeluarkan cukup banyak uang. Perlu anda ketahui bahwa selain kesalon ada cara lain yang bisa dilakukan untuk merawat kulit wajah kita agar bisa selalu sehat dan terlihat cantik. Salah satu cara tersebut adalah memanfaatkan putih telur bebek. Berikut ini 5 manfaat telur bebek untuk kecantikana:

1. Sebagai bahan konditioner untuk melembabkan rambut

Banyak bahan alami yang sering dipakai oleh perusahaan besar pembuat conditioner rambut, bahan alami tersebut misalnya kemiri, santan, dan lain sebagainya. Namun tahukah anda bahwa manfaat telur bebek untuk kecantikan salah satunya adalah melembabkan rambut. Pembuatan conditioner rambut alami dengan memanfaatkan telur bebek bisa kita buat secara mudah dengan hanya menambahkan bahan pendukung lain seperti buah alpukat.

Cara membuatnya cukup mudah, dengan hanya melumatkan buah alpukat lalu kita campurkan dengan kuning telur bebek, setelah itu dapat kita pakai sebagai condisioner rambut. Diamkanlah selama kurang lebih setengah jam baru dibilas dengan air bersih.

2. mengencangkan kulit

Manfaat telur bebek untuk kecantikan yang kedua adalah untuk mengencangkan kulit wajah maupun kulit lainya, seperti yang telah dijelaskan diatas bahwa telur bebek banyak mengandung banyak vitamin sehingga sering dipakai oleh orang jaman dahulu untuk merawat kulit.

Cara penggunaanya pun terbilang mudah karena kita hanya mengambil putih telurnya saja lalu mengoleskan pada wajah/kulit yang kita inginkan, diamkan kurang lebih setengah jam lalu bilas dengan air hangat dan bersih.

3. Mencerahkan Wajah

Selain bermanfaat untuk mengencangkan kulit telur bebek juga bermanfaat untuk mencerahkan wajah. Putih telur bebek memiliki kandungan yang lebih pekat dibandingkan dengan telur ayam. Selain itu putih telur bebek sangat bermanfaat dalam mengangkat sel-sel kulit mati yang ada di kulit wajah sehingga wajah  akan terlihat lebih cerah dan bercahaya.

Cara Penggunaannya pun tidak begitu berbeda dengan cara diatas, ambilah putih telur bebek dan letakkan di dalam cawan. Kemudian oleskan putih telur itu ke wajah Anda dan biarkan meresap ke dalam kulit dan tunggulah kurang lebih selama setengah jam dan setelah itu barulah dibilas dengan air hangat. Lakukanlah secara rutin dan teratur..

4. Menghilangkan Jerawat

Mungkin tidak asing lagi bagi kebanyakan orang bahwa putih telur sering kali dijadikan masker wajah untuk mempercantik kulit, ya memang benar bahwa putih telur bebek sangat bermanfaat untuk mengencangkan maupun mencerahkan kulit wajah. Namun selain itu tahukah anda bahwa putih telur bebek dengan dicampur perasan air jeruk lemon juga sangat bermanfaat untuk menghilangkan jerawat dan menghilangkan komedo

Cara pemakaianya pun tidak begitu berbeda dengan cara-cara diatas, pertama-tama siapkan putih telur bebek dan perasan air lemon. Kocoklah putih telur bebek menggunakan sendok sampai berbuih kemudian campurkan dengan perasan air jeruk lemon lalu usapkan ke seluruh wajah sampai merata dan diamkan kurang lebih 30 menit, setelah itu bilas dengan air bersih hangat. Selain itu manfaat telur bebek yang lain untuk kecantikan adalah mengatasi kulit kering, dan melembabkan kulit yang kering^_^

Manfaat telur bebek untuk pakan ikan lele

manfaat telur bebek

Manfaat telur bebek yang terakhir adalah untuk pakan ikan lele, perlu anda garis bawahi bahwa didalam beternak beternak haruslah mempunyai ilmu meskipun hanya sedikit sekalipun anda hanya mencoba-coba beternak. Salah satunya/sebagai contohnya ketika anda akan memulai usaha pembenihan/pembibitan ikan lele.

Didalam pembibitan ikan lele banyak hal yang harus kita pelajari mulai dari ciri lele jantan dan betina, kapan lele siap dipijah, dan pakan apa yang harus diberikan ketika telur telur itu menetas. Coba bayangkan betapa kecilnya ikan lele yang baru menetas, pakan apa yang bisa dimakan untuk lele-lele tersebut mengingat ukuranya yang sangat kecil.

Memanfaatkan telur bebek sebagai pakan ikan lele yang baru menetas, ya seperti yang telah kita ketahui bahwa ikan lele yang baru menetas pakan utamnya adalah cacing sutra, cacing yang sangat lembut sekali dengan ciri khasnya berwara merah, dan sekecil benang yang sering terlihat disawah-sawah yang berair.

Biasanya cacing tersebut akan hidup disawah-sawah yang berair, lantas apa jadinya jika musim kemarau dan sawah-sawah tersebut ditanami kacang maupun jagung?? Yang jelas keberadaan cacing tersebut sangatlah susah untuk dicari, oleh karena itu artikel ini ditulis untuk memberikan informasi bahwa telur bebek bermanfaat untuk pakan bibit lele pengganti cacing tersebut. Dan inilah manfaat telur bebek untuk pakan bibit ikan lele:

1. Pengganti cacing sutra yang sulit dicari
Seperti yang telah dijelaskan diatas bahwa jika musim kemarau keberadaan cacing sutra sangat sulit untuk dicari, oleh karena itu peran telur bebek disini bisa menggantikan cacing sutra tersebut.

2. Mudah dimakan bibit ikan lele

Bibit ikan lele pasti mempunyai ukuran kecil, apalagi ikan lele yang baru menetas. Untuk itu telur bebek dapat kita berikan dengan pengolahan yang tepat. Sehingga bisa dihasilkan berupa tepung yang ukuranya lebih kecil dari pakan utamanya "cacing sutra"

3. Mempercepat pertumbuhan

Seperti yang diketahui bahwa ikan lele banyak mengandung protein dan zat-zat lain yang sangat bermanfaat untuk pertumbuhan. Ikan lele yang baru menetas memerlukan asupan pakan yang banyak mengandung protein untuk mempercepat maupun sebagai bahan makanan simapanan didalam tubuhnya. Karena fungsi potein sendiri salah satunya sebagai sumber penghasil energi apabila lemak, ataupun cadangan makanan didalm tubuh telah habis.

4. Sebagai sistem imun untuk bibit lele

Bibit lele yang sangat kecil akan mudah terserang bakteri jahat yang dapat menyebabkan kematian, oelh karena itu telur bebek direkomendasikan untuk menggantikan peran cacing sutra apabila keberadaanya sulit dicari. Telur bebek mengandung banyak vitamin A dan B, kedua viamin tersebut sangat berfungsi untuk meningkatkan sistem imun tubuh lele tersebut.

Cara membuat pakan bibit lele dari telur bebek

Siapkan 1 butir telur bebek yang masih segar, setelah itu kukus lele tersebut sampai matang, dan setalah matang maka kuning lele tersebut dapat diberikan langsung pada bibit ikan lele yang masih kecil. Selain itu kita juga dapat mengolahnya agar menjadi tepung, pertama kukus telur bebek sampai matang, kemudian ambil cangkangnya dan jemur di panas matahari sampai kering, dan setelah itu dapat kita giling/hancurkan hingga lembut seperti tepung.

Ketahuilah bahwa telur bebek, telur ayam, telur puyuh, madu, minyak lintah, dan  susu kambing etawa merupakan bahan bahan alami yang dihasilakan dari hewan yang mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan maupun untuk perawatan tubuh seseorang. Maka dari itu kita harus melindungi hewan hewan tersebut dan hewan hewan lainya dari kepunahan. Cukup sekian informasi singkat tentang manfaattelur bebek, semoga bisa menambah wawasan ilmu pengetahuan yang bermanfaat bagi kita bersama.

Baca juga: kegunaan minyak lintah untuk pria dan wanita


No comments:

Post a Comment